ROMANSA
KARENA HIDUP HARUS DIGENAPI karena hidup harus digenapi maka rahasianya di dalam gundah maka hakekatnya di dalam gelisah karena hidup harus digenapi maka hausnya tentang kepastian maka laparnya tentang pengertian karena hidup harus digenapi maka rindunya adalah menanti maka cintanya adalah mencari karena hidup harus digenapi maka tangisnya mendamai rasa hati maka tawanya meneguh langkah kaki makassar, 05 februari 2005 |
ocehan pada "ROMANSA"